Tuesday 16 June 2015

Kurikulum Bahasa Inggris untuk TK dan SD di Bogor

Bahasa Inggris untuk TK

Kurikulum Bahasa Inggris di Bogor yang dulu pernah diterapkan di tingkat pendidikan sekolah dasar dinilai kurang tepat aplikasinya karena dinilai masih belum perlu diberikan kepada siswa-siswa tingkat sekolah dasar. 
Sebagian besar pengamat pendidikan berpendapat bahwa pelajaran Bahasa Inggris boleh diberikan pada para siswa SD namun hanya sebagai materi pilihan saja. Maksudnya adalah pelajaran Bahasa Inggris termasuk mata pelajaran yang tidak diujikan dan tidak masuk sebagai daftar mata pelajaran yang harus memenuhi standard nilai sebagai syarat kelulusan. 
Meski sudah dihapuskan, masih banyak pihak yang pro dan kontra akan penghapusan kurikulum pelajaran Bahasa Inggris.
Menurut pihak yang kontra, kemampuan siswa SD dapat terganggu karena siswa harus mempelajari 3 jenis bahasa sekaligus, yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Daerah, dan Bahasa Inggris. Sangat dikhawatirkan jika para siswa ini nantinya akan mengalami kebingungan dalam penggunaan bahasa.  

 baca juga;
Kekhawatiran lainnya yaitu Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional akan tergusur oleh Bahasa Inggris yang notabene adalah bahasa internasional.
Berbeda dengan pihak yang kontra, sebagian besar masyarakat yang mendukung adanya penerapan kurikulum mata pelajaran BahasaInggris mengatakan bahwa Bahasa Inggris sebaiknya diberikan pada siswa sekolah formal jenjang dasar (SD). 
Bahkan kini sudah banyak sekolah-sekolah khusus yang jenjang pendidikannya di bawah jenjang pedidikan sekolah dasar telah menjadikan Bahasa Inggris sebagai salah satu materi yang diajarkan. Lihat saja para siswa pre-school, Taman Kanak-Kanak, Paud, kelas toddler, dan kelompok bermain di Bogor sudah mulai mengenal materi-materi sederhana Bahasa Inggris.

Bahasa Pengantar Kelompok Bermain 

Kelompok bermain Bahasa Inggris, contohnya, menggunakan bahasa Inggris sebagai salah satu bahasa pengantar di lingkungan sekolah. Hanya saja penggunaannya hanya sewajarnya karena harus disesuaikan dengan kapasitas para siswa yang notabene masih anak-anak. 
Mungkin penggunaan Bahasa Inggris di lingkungan sekolah khusus seperti kelompok bermain lebih tepat sebagai ajang pengenalan Bahasa Inggris. 

Tujuan diberikan materi pengenalan bahasa Inggris adalah agar anak-anak menyukai Bahasa Inggris dan akan jauh lebih mudah menerima materi Bahasa Inggris kelak jika sudah memasuki jenjang pendidikan formal seperti jenjang pendidikan sekolah dasar Bahasa Inggris

Sunday 14 June 2015

TK Berbahasa Inggris di Bogor, Sulitkah untuk Anak-Anak Usia Dini?

James Pakuan School, tk berbahasa Inggris di Bogor


Cukup banyak orang tua yang menanyakan tentang kapasitas anak usia dini untuk mulai belajar bahasa asing, khususnya Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. 

Mereka sanksi dengan efektivitas pembelajaran Bahasa Inggris yang diberikan pada anak-anak usia dini. Padahal usia dini adalah usia di mana anak sedang mengalami tumbuh kembang yang sangat baik. 

Selagi sedang mengalami masa ini, tak ada salahnya untuk mengajarkan banyak hal yang sesuai dengan kapasitasnya. Sebut saja salah satunya adalah pengajaran bahasa asing seperti Bahasa Inggris.
Pada dasarnya seorang anak usia dini akan cepat menangkap semua hal yang ada di sekitarnya. Terlebih lagi jika hal tersebut sudah melekat menjadi kebiasaan. Misalnya saja seorang anak TK yang pandai berbicara dalam bahasa Bali karena memang lingkungannya menggunakan bahasa Bali. Demikian juga dengan Bahasa Inggris.
Bahasa Inggris dalam lingkungan sekolah TK berbahasa Inggris di Bogor hanya diberikan dalam kapasitas ringan. Maksudnya adalah segala hal baik materi maupun aktivitas yang melibatkan penggunaan Bahasa Inggris di lingkungan TK tidak dimaksudkan untuk melatih kefasihan Bahasa Inggris anak, melainkan untuk menumbuhkan rasa senang dan cinta anak terhadap Bahasa Inggris

link;


Dengan rasa cinta yang sudah tertanam sejak dini, ketika anak sudah mulai mendapatkan materi Bahasa Inggris di tingkat pendidikan selanjutnya, ia dipastikan akan belajar Bahasa Inggris secara optimal.
Agar Bahasa Inggris mudah diterima oleh anak-anak di lingkungan TK di Bogor, segala materi Bahasa Inggris perlu diberikan sesuai dengan pola pikir dan dunia anak-anak. Dunia anak-anak adalah dunia bermain. 
Materi Bahasa Inggris untuk para siswa TK sebaiknya diselipkan pada aktivitas bermain dan fasilitas-fasilitas permainan yang ada. Selain itu mulailah mengajak komunikasi anak dengan menggunakan bahasa Inggris yang sederhana. 

Misalnya saja dengan menyisipkan satu atau dua kosakata Bahasa Inggris ketika sedang berbicara dengan siswa di lingkungan sekolah Bahasa Inggris di Bogor Gunakan juga ungkapan-ungkapan dalam Bahasa Inggris yang masih sederhana. 
Misalnya bagaimana cara mengucap salam, terima kasih, dll dalam Bahasa Inggris. Gunakan juga metode-metode ini: story telling, sing the songs, movements, dan games. 
Pastinya dengan metode-metode ini, para siswa TK akan senang belajar Bahasa Inggris yang kemudian menguntungkan mereka saat menerima pelajaran Bahasa Inggris di lingkungan sekolah pengantar Bahasa Inggris di Bogor.

Monday 8 June 2015

Tips Pilih Sekolah untuk Balita di Bogor

Mari kita memilih sekolah tk terbaik


Sebagian besar orang tua, khususnya mereka yang begitu sibuk dengan pekerjaannya di kantor, lebih memilih untuk mengirimkan si buah hati yang masih balita ke sekolah khusus balita. 

Selain alasan kesibukan, terdapat beberapa alasan lainnya yang mendorong para orang tua muda untuk menyekolahkan buah hatinya meski masih berusia balita.  Sah-sah saja jika memang mengirimkan si buah hati ke sekolah adalah pilihan yang terbaik. 

Namun ada beberapa hal yang wajib menjadi pertimbangan penting dalam memilih sekolah terbaik untuk balita  Anda. Berikut tips-tipsnya agar Anda tak salah pilih sekolah untuk balita.
Pertama, pilihlah sekolah yang menerapkan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan balita secara umum. Untuk usia balita, aktivitas yang paling banyak dilakukan adalah bermain dan eksplorasi di mana balita pada masa ini memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar. 

Aktivitas bermain dapat mengoptimalkan tumbuh kembang balita Anda. Bukan akademik yang ditonjolkan, melainkan kemampuan yang lain seperti melatih empati pada balita, mengajarkan bagaimana bekerjasama dengan orang lain,  dan bagaimana cara mengendalikan emosi pada anak.
Kedua, cek kelengkapan fasilitas sekolah. Periksa juga kebersihan sekolah seperti kebersihan toilet, wahana bermain, ruang makan, ruang kelas, hingga kendaraan antar-jemput siswa. 

baca juga; 



Ketiga, pastikan bahwa sekolah pilihan Anda memiliki tenaga pengajar yang profesional dan berpengalaman. Cek juga rasio perbandingan antara jumlah tenaga pengajar dan jumlah siswa untuk satu kelas. Balita yang aktif tentu memerlukan pengawasan ekstra dari tenaga pengajar.
Keempat, carilah referensi sekolah lainnya. Ketika Anda akan menyekolahkan balita Anda, ada baiknya Anda tak hanya mencari satu referensi sekolah saja. 

Carilah lebih dari satu sekolah untuk kemudian Anda bandingkan. Anda dapat mencari referensi sekolah-sekolah terbaik melalui internet atau dari sahabat ataupun kerabat Anda.
Terakhir, jangan lupakan faktor jarak tempuh. Poin yang satu ini juga sangat penting karena untuk mengantisipasi atau bertindak cepat apabila terjadi sesuatu pada buah hati Anda. 

Jarak tempuh yang dekat juga akan memudahkan pihak sekolah untuk memanggil atau meminta kehadiran Anda jika memang diperlukan. Semoga beberapa tips singkat ini bermanfaat untuk Anda, khususnya Anda yang kini tengah membutuhkan info seputar tips memilih pendidikan untuk anak-anak.

Friday 5 June 2015

Usia Ideal bagi Anak untuk Mulai Sekolah



Anak-anak usia dini (2 hingga 5 tahun) sekarang ini banyak disekolahkan oleh orang tua mereka. Alasan utama para orang tua mengirimkan buah hatinya ke sekolah khusus adalah agar si anak dapat mulai belajar sejak dini. 
Tak sediit juga orang tua yang mengaku terlalu sibuk dengan pekerjaan mereka di kantor dan rasa khawatir yang berlebihan jika si kecil hanya ditemani oleh pengasuh di rumah. 

Para orang tua cenderung memilih sekolah khusus terbaik di Bogor menurut mereka dengan tujuan untuk menstimulasi kecerdasan, kemampuan motorik, dan kemampuan untuk bersosialisasi dengan baik bagi si anak.
Terdapat beberapa jenis sekolah khusus untuk anak-anak usia dini. Sebut saja salah satunya yaitu kelas toddler di mana setiap anak di kelas toddler ini akan ditangani oleh 2 orang yang berperan sebagai guru utama dan asisten guru. 

Para siswa di kelas toddler akan selalu didampingi oleh para guru dan asisten guru ketika beraktivitas di dalam maupun di dalam kelas. Kelas toddler umumnya berisi para siswa dengan rata-rata usia 2 tahun atau lebih.
Berbeda dengan kelas toddler,  playgroup dibuat sedikit kompleks dilihat dari aktivitasnya. Meskipun masih menjadikan bermain sebagai aktivitas utamanya, para guru playgroup di Bogor sedikit demi sedikit akan menyisipi nilai-nilai yang nantinya bermanfaat untuk para siswa. 

 baca juga:
Dengan demikian secara tidak langsung para siswa yang tak lain adalah anak-anak usia dini akan paham dengan nilai-nilai yang diajarkan. Nilai-nilai yang umumnya sudah mulai diberikan pada para siswa playgroup antara pengenalan konsep warna, pengenalan hitungan, verbal, dan nilai-nilai dasar lainnya.
Kelompok bermain adalah jenis sekolah khusus lainnya yang dibuat khusus untuk anak-anak usia dini. Kelompok bermain sekilas mirip dengan Taman Kanak-Kanak. Hanya saja aktivitasnya lebih ringan bila dibandingkan dengan TK. 
Di sini  anak-anak akan diajarkan konsep angka, huruf, dan benda-benda yang biasa dijumpai di lingkungan tempat tinggal mereka. 

Sebenarnya masih ada beberapa sekolah khusus lainnya yang diperuntukan untuk anak-anak usia dini. Sebut saja PAUD, Pre-school, dll.